Untuk Rakyat, Lewat Kolaborasi Dengan Pemdes Hamim Pou Buka Areal Kawasan Pertanian
KABAR GORONTALO.ID – Bupati Bone Bolago Hamim Pou, S.Kom, melakukan peninjauan untuk kawasan perluasan areal Pertanian Bone Bolango di Desa Longalo, Kecamatan Bulango Utara, pada minggu (24/01/21).
Dalam kunjungannya, Bupati Bone Bolango di dampingi Kadis Pertanian, Angota Dewan, unsur OPD Camat Longalo dan Kepala Desa Longalo.
Menurut Hamim, dengan di bukanya jalan usaha tani yang dirintis dengan Anggaran Dana Desa (ADD) dan suwadaya masyarakat Longalo, maka pemerintah daerah akan menemukan ratusan heaktare areal pertanian atau perkebunan yang bisa meninggkatkan pendapatan masyarakat. masyarakat juga punya hak kepemilikan terhadap tanah, yang bisa berperduksi dan menghasilkan.
“Pemerintah daerah mendukung bidang seperti ini,ndan saya apresiasi karena ada desa-desa yang jeli memanfaatkan dana desanya untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat lewat pembuatan jalan usaha tani, yang menemukan areal areal pertania baru,’’ kata Hamim saat diwawancarai oleh awak media kabargorontalo.id
Bupati sendiri menjelaskan bahwa akan mensupport jalan usaha tani dan akan dilebarkan. Pemerintah Daerah akan klaborasi dengan Pemerintah desa dengan mendorong pembelian bibit buah buahan dan bibit jagung untuk dibagikan kepada masyarakat yang mendapatkan areal baru pertanian tersebut.
“Kita harus dorong, bagus sekali anak anak muda disini mereka sangat kreatif dan saya berharap makin banyak lagi anak-anak muda Bone Bolango yang mau mengelolah pertanian perkebunan yang bisa menghasilkan.
Jangan berharap menjadi tenaga kontrak atau menjadi pegawai pemerintahan, karena itu semakin sulit.
Kesempatan kedepan untuk menjadi ASN makin berat dan sulit, bahkan guru saja kedepan itu cuman ada guru kontrak tidak menjadi ASN.
Maka saya akan dorong agar orang orang Bone Bolango ini anak anak mudahnya harus bergerak di sektor Wirausaha,”Tutupnya
Wartawan : Alim S