APRI Pohuwato Akan Gelar Sosialisasi Blok Wilayah Pertambangan dan WPR

KABARGORONTALO.ID – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Asosiasi Pertambangan Rakyat Indonesia (APRI) Kabupaten Pohuwato, akan menyelenggarakan kegiatan sosialisasi Blok wilayah pertambangan Rakyat dan pra syarat izin pertambangan rakyat.
“Sosialisasinya mulai besok, dari 23 Agustus sampai 26 Agustus 2022,” ungkap Herman Moigo S.P, M.Si, selaku Sekretaris DPC APRI Pohuwato saat diwawancarai Kabargorontalo.id, Senin, (22/08/2022).
Herman Moigo menjelaskan, tujuan dari kegiatan sosialisasi ini dalam rangka untuk menjawab apa yang menjadi harapan dari para penambang Pohuwato, terutama menyangkut legalitas (Wilayah Pertambangan Rakyat (WPR) di Kabupaten Pohuwato.
“Mengingat WPR sudah ada di Daerah Pohuwato ini berdasarkan SK Nomor 98.K/MB.01/MEM.B/2022 yang di terbitkan langsung kementerian ESDM beberapa bulan lalu. Dan kita patut bersyukur WPR sudah ada,” pungkas Herman.
Dari sosialisasi ini kata Herman, nantinya akan tindaklanjuti dengan pembuatan Blok di Lapangan bersama Tim teknis dari Provinsi Gorontalo, bersama tim percepatan implementasi WPR di Pohuwato
“Iya, di Lapangan tepatnya di Wisata Pangimba Desa Taluduyunu, Kecamatan Buntulia,” tandas Herman Moigo.
Reporter : Iskandar Badu