Kab. PohuwatoPemerintahanProvinsi Gorontalo

Wabup Suharsi Igirisa Hadiri Rakerda IWAPI

KABARGORONTALO.ID, – Wakil Bupati Pohuwato, Suharsi Igirisa yang juga selaku Ketua Umum IWAPI Provinsi Gorontalo menghadiri Rapat Kerja Daerah (Rakerda) II DPD Ikatan Wanita Pengusaha Indonesia (IWAPI) Provinsi Gorontalo.

Kegiatan ini dibuka Penjabat Gubernur Gorontalo yang diwakili Asisten II Setda Provinsi Gorontalo, Handoyo Sugiharto, pada Kamis, (14/9/2023).


Kegiatan rakerda yang mengangkat tema “Meningkatkan peran perempuan di era ekonomi digital untuk pemberdayaan pengusaha perempuan” diikuti secara Daring oleh Ketua Umum DPP IWAPI, Dyah Anita Prihapsari.

Pada jesempatan itu, Hadir pula Wali Kota Gorontalo, Marten Taha, Perwakilan Bank Indonesia Gorontalo, Bias Hanindito, Perwakilan Ketua Kadin Provinsi Gorontalo, Salma Loao, dan Ketua-ketua Organisasi Perempuan se-Provinsi Gorontalo, serta perwakilan bupati se-Provinsi Gorontalo.


Asisten II Provinsi Gorontalo, Handoyo Sugiharto Saat membuka acara menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada IWAPI Provinsi Gorontalo dalam segala capaianya lewat karya dan kreasinya khsususnya dalam pembinaan UMKM untuk masyarakat Gorontalo.

“Apa yang telah dilaksanakan oleh IWAPI selama ini adalah merupakan wujud nyata sebagai mitra pemerintah dalam menyukseskan program pemerintah khususnya pada bidang kesejahteraan rakyat Gorontalo.

Juga rakerda saat ini tidak lain untuk merumuskan program organisasi kedepan. IWAPI juga merupakan mitra pemerintah dalam menyuseskan program di bidang pemberdayaan pengusaha perempuan”,kata Handoyo.


Sementara itu, Ketua DPD IWAPI Provinsi Gorontalo, Suharsi Igirisa dalam sambutanya mengatakan, tujuan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah untuk mengevaluasi program kerja dan kegiatan yang dilaksanakan tahun 2022-2023 serta menyusun program kerja selanjutnya.

“IWAPI Provinsi Gorontalo hingga saat ini terus berkiprah, khususnya dalam peningkatan UMKM dan terus berkarya untuk mengembangkan diri menjadi UMKM yang tangguh dan berdaya saing dengan hasil yang dibutuhkan baik dalam daerah maupun di luar daerah”,ungkapnya.


Menurut Suharsi, IWAPI juga tidak hanya saja mampu memberikan karya-karyanya, namun juga mampu memberikan kontribusi sebagai pemateri dan pelatih keterampilan dalam kegiatan pemerintahan terutama pada kelompok usaha mikro lainya, dan juga memberikan pembinaan terhadap anak didik di beberapa sekolah dan kampus untuk meningkatkan kewirausahaan.

“UMKM perempuan binaan IWAPI Gorontalo juga turut menyukseskan program produk halal yang digalakkan oleh pemerintah. Bahkan tidak sedikit anggota IWAPI yang melibatkan diri membantu dan memediasi UMKM lainya demi suksesnya program produk halal tersebut.

Semoga kedepannya IWAPI Provinsi Gorontalo akan terus eksis dalam meningkatkan giatnya khsususnya dalam pengembangan UMKM bagi masyarakat Gorontalo”terang Ketua IWAPI Provinsi Gorontalo, Suharsi Igirisa.


Secara daring, Ketua Umum DPP IWAPI, Dyah Anita Prihapsari menjelaskan bahwa IWAPI akan fokus pada tiga hal, yakn, peningkatan SDM, memperluas jaringan pemasaran atau marketing, serta memudahkan akses ke lembaga keuangan atau financial.

“Bangun kerjasama dengan berbagai pihak baik pemerintah, swasta, masyarakat, media, bahkan jika perlu bangun kerjasama dengan pihak pemerintah dan swasta dari luar negeri.

IWAPI harus terus berinovasi, inklusif, dan kolaboratif untuk kemajuan perempuan pengusaha di Indonesia dengan harapan membawa Indonesia semakin maju”,ungkap Dyah Anita,(Hms).

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button