Politik

Rachmat Gobel Bangkitkan Ekonomi Rakyat Gorontalo dengan Kunjungan ke Sentra UMKM

Gorontalo,(Kabargorontalo.id) – Anggota DPR RI Fraksi NasDem, Rachmat Gobel, kembali menunjukkan komitmennya terhadap pemberdayaan ekonomi kerakyatan dengan mengunjungi sejumlah pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kecamatan Tibawa, Kabupaten Gorontalo, pada Kamis (5/6/2025).

Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Rachmat Gobel untuk memperkuat ekonomi lokal dan mendorong kemandirian masyarakat melalui sektor riil.

Di beberapa sentra UMKM Kecamatan Tibawa, Rachmat Gobel disambut hangat oleh para pelaku usaha. Ia berbincang langsung dengan para pelaku usaha, meninjau proses produksi, dan mendengarkan langsung keluhan serta harapan mereka.

Dalam sambutannya,Rachmat Gobel menekankan pentingnya perhatian dan dukungan penuh terhadap UMKM sebagai fondasi perekonomian nasional. Ia mengajak semua pihak untuk tidak hanya bergantung pada pusat, tetapi memulai pembangunan dari desa dan usaha kecil.

“UMKM adalah fondasi utama perekonomian nasional. Jika kita ingin Indonesia kuat, maka UMKM di daerah seperti Gorontalo harus mendapatkan perhatian dan dukungan penuh. Pembangunan harus dimulai dari desa, dari usaha kecil,” tegas Rachmat Gobel.

Rachmat Gobel menekankan bahwa pemberdayaan UMKM bukan hanya sekedar bantuan modal, tetapi juga mencakup akses terhadap pelatihan, teknologi, dan pasar yang lebih luas. Ia pun mendorong digitalisasi usaha dan kolaborasi antara pemerintah, perbankan, dan sektor swasta untuk menciptakan ekosistem usaha yang sehat dan berkelanjutan.

“Jangan biarkan UMKM berjalan sendiri. Mereka butuh pendampingan dan jaringan yang kuat. Jika kita fasilitasi dengan benar, saya yakin produk-produk UMKM Gorontalo bisa tembus pasar nasional bahkan internasional,” tambahnya.

Sebagai wujud dukungan nyata, Rachmat Gobel berjanji akan menyediakan akses pasar yang lebih luas bagi para pelaku UMKM. Beliau juga berencana untuk membangkitkan sektor pariwisata di Kabupaten Gorontalo, seperti Danau Limboto dan Menara, untuk menarik lebih banyak wisatawan dan meningkatkan daya beli masyarakat.

“Nantinya saya juga akan membangkitkan sektor pariwisata seperti Danau Limboto dan Menara. Agar nantinya banyak wisatawan datang ke tempat tersebut dan bapak/ibu tidak susah lagi mencari pasar untuk UMKM,” janjinya.

Salah satu pelaku UMKM, produsen Kue Bageya di Kecamatan Tibawa, menyampaikan rasa syukur dan harapannya atas kunjungan Rachmat Gobel. Mereka merasa dihargai dan kunjungan ini memberikan semangat baru bagi usaha mereka.

Kunjungan ini juga dimanfaatkan Rachmat Gobel untuk memotivasi generasi muda agar berani memulai usaha dan memanfaatkan potensi lokal yang melimpah. Beliau menekankan ketangguhan UMKM dalam menyerap tenaga kerja di tengah tantangan ekonomi global.

Melalui kunjungan ini, Rachmat Gobel kembali menegaskan perannya sebagai wakil rakyat yang hadir langsung di tengah masyarakat. Rachmat berharap langkah ini dapat menginspirasi pemangku kebijakan lain untuk lebih berpihak pada ekonomi kerakyatan.

“Kita harus bangkit bersama, mulai dari rumah sendiri, dari tanah sendiri. Gorontalo punya potensi luar biasa. UMKM adalah salah satu kuncinya,” tutup Rachmat Gobel. ( Red)

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button