Uncategorized

Kades Torosiahe Jaya, Bantah Soal Tuduhan PHP ke Masyarakat Soal Bansos

KABAR GORONTALO.ID – Kepala Desa Torosiaje Jaya Fadli Pakaya, bantah soal tuduhan masyarakat terkait penyaluran Bantuan Sosial (Bansos) yang dianggap PHP, Jumat (4/12/2020)

Terkait Bansos dari Pemerintah Provinsi yang beberapa hari lalu Ia pun mengakui memang ada seorang ibu paruh baya yang datang ke kantor desa pada saat penyaluran bansos.

“Setelah di cek ternyata ibu tersebut tidak ada namanya di dalam daftar bansos tersebut, karna saya prihatin melihat ibu itu maka saya langsung mengeluarkan uang 150 ribu dari saku dan segera menyuruh salah seorang aparat desa untuk membelikan bahan pokok yg sama untuk diberikan ke ibu itu, untuk menjaga perasaan ibu itu agar pulang tidak kecewa,” Kata

Namun dirinya pun mengakui bahwa ia sudah menyampaikan bantuan yang sudah diperintahkan ke aparat desa akan di antar langsung ke rumahnya.

“Setelah itu saya langsung menyuruh ibu tersebut kembali kerumahnya dgn menyampaikan bahwa bantuan ini sebentar akan diantar oleh aparat desa kerumahnya ibu, dan
Alhamdulillah aparat desa sudah memberikan bantuan itu kepada yang bersangkutan,” Lanjutnya

Ia juga menegaskan dalam setiap kegiatan bansos jika ada yg diganti itu semata- mata karna pertimbangan jika terdapat penerima ganda dalam satu rumah atau terdapat nama ganda dalam satu kepala keluarga.

“Berdasarkan kebijakan Kades saya pun mengganti dengan masyarakat lain yg lebih membutuhkan yang belum menerima bantuan, dan bahkan sampai saat ini tdk ada masyarakat siapapun atau pihak manapun yg komplain masalah ini, karna biasanya masyarakat mendatangi kantor desa atau aparat desa ketika ada yang dikeluhkan baik dalam pelayanan publik, administrasi penduduk maupun terkait dgn keluhan lainnya dan Alhamdulillah tetap terselesaikan dan kami layani dengan baik,” Tandasnya

Ia juga menambahkan selama ini, berdasarkan hasil pendataan dan verifikasi aparat desa sedetail mungkin bisa dipastikan tidak ada lagi masyarakat Torosiaje Jaya yang belum tersentuh bantuan apapun baik itu bansos dan bantuan lainnya yg bersumber dari APBDESA, APBD KAB,APBD Prov atau sumber anggaran lainnya berdasarakan klasifikasi dan kriteria masyarakat itu sendiri.

Wartawan: Efendy.

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button